Iklan

,

Iklan

iklan

Indeks Kanal

Tes Wawancara Rekrutmen PPS Kecamatan Air Salek

Redaktur
5/22/2024, 22.5.24 WIB Last Updated 2024-05-21T22:33:27Z

BANYUASIN | Suarana.com - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Air Salek telah memulai serangkaian tes wawancara untuk Calon Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang akan bertugas dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banyuasin Tahun 2024. 

dilaksanakan pada Selasa, 21/05/2024 di Sekretariat PPK Air Salek dengan total 86 peserta dari 14 desa sekecamatan air salek yang telah lulus tes CAT dan mengikuti proses seleksi lanjutan.

Tes wawancara merupakan bagian penting dalam persiapan menjelang pemilihan kepala daerah yang dijadwalkan berlangsung bulan November 2024 mendatang. 

Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Air Salek menekankan pentingnya proses seleksi ini untuk memastikan bahwa anggota PPS yang terpilih nantinya adalah individu-individu yang kompeten dan dapat dipercaya, Mereka akan memiliki peran krusial dalam mengawasi dan memastikan pemilihan berjalan dengan lancar dan adil.

"Para calon telah melalui seleksi administratif sebelumnya dan kini menghadapi tahap wawancara sebagai penentu akhir keputusan, Hasil dari tes wawancara ini akan segera diumumkan agar persiapan pilkada dapat terus berjalan sesuai rencana," Ujar Herman Kelani, ketua PPK Air Salek, Selasa, (21/5/2024).

"Herman juga berharap bahwa dengan terpilihnya anggota PPS yang berkualitas, proses pemilihan kepala daerah (Pilkada) akan dapat mencerminkan suara rakyat dengan sejujur-jujurnya. 

"Ini adalah langkah maju dalam upaya peningkatan kualitas demokrasi di Kabupaten Banyuasin," pungkasnya.



Pewarta: Junaidi

Kami hadir di Google News
Dan jangan lupa ikuti Saluran WA

Iklan